


RAPORMERAH.co, MAKASSAR – Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar bakal menjalani pemeriksaan di Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Makassar.
Hal tersebut dibenarkan oleh Humas Panwas Makassar, Muhammad Maulana saat dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp, Sabtu (30/6/2018) dini hari tadi.
“Iya, benar, komisioner KPU Makassar akan diperiksa,” ucap Maulana kepada Rapormerah.co.
Lanjut Maulana, agenda pemeriksaan tersebut terkait terjadinya manipulasi data dalam perhitungan suara Pilwali Kota Makassar.
“Pemeriksaannya terkait dengan manipulasi data dalam real count,” ujarnya.
Penulis : Illank
Leave a Reply